KOMUNITAS JUMAT BERBAGI YONIF 9 MARINIR

KOMUNITAS JUMAT BERBAGI YONIF 9 MARINIR

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Lampung) Komandan Brigade Infanteri 4 Mar/BS, Kolonel Ahmad Fajar pimpin Kegiatan sosial yang menjadi rutinitas dari keluarga besar Komunitas Jumat Berbagi (KJB) Beruang Hitam Yonif 9 Marinir rutin di adakan setiap jumatnya di Masjid Baitul Mutaqin Batalyon Infanteri 9 Marinir. Batumenyan Pesawaran Lampung. Jumat (07/02/2020)

Kegiatan tersebut diikuti oleh Wadanbrigif 4 Mar/BS  para perwira di jajaran Brigif 4 Mar/BS dan Komandan Yonif 9 Marinir Letkol Marinir James Munthe, M.Tr(Hanla). M.M., beserta ibu - ibu Jalasenastri Cabang 7 Gabungan Korps Marinir.

Dengan mengundang anak yatim dan kaum dhuafa dari Majelis Talim Miftaqhul Jannah Desa Hanura, Kecamatan Teluk Pandan, Kabupaten Pesawaran dengan LK 40 warga yang di hadiri Ibu Masiah selaku ketua pengurus Majelis Talim Miftahul Jannah mengucapkan banyak terima kasih dan semoga menjadi keberkahan untuk keluarga Besar Yonif 9 Marinir.

Sebagai wujud solalidaritas antar sesama di wujudkan dengan menyisihkan sebagian rizki kita untuk beramal, agar setidaknya menjadi bermaanfaat untuk orang yang lebih membutuhkan, acara di laksanakan dengan lancar dan di akhiri dengan pembacaan doa dan sesi foto bersama.(litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151