Menjaga Ketahanan Pangan Di Tengah Covid-19, Koramil 1612-05/Elar Menghadiri Acara Panen Raya Padi

Menjaga Ketahanan Pangan Di Tengah Covid-19, Koramil 1612-05/Elar Menghadiri Acara Panen Raya Padi

www.mediapadjajaran.com - Di tengah maraknya penyebaran virus corona dan pemberlakuan PSBB di berbagai tempat akan berpengaruh terhadap stok keseterdiaan bahan pangan salah satunya yaitu padi, kita harus selalu menjaga agar bahan makanan pokok padi tersebut selalu stabil, untuk mewujudkan hal tersebut diatas Anggota Koramil 1612-05/Elar di wakili oleh Babinsa Lamba Leda an. Serda Bahrudin pada hari Jum'at tanggal 15 Mei 2020 pukul 10.00 wita mengikuti kegiatan Panen Raya Padi secara simbolis bertempat di lahan persawahan padi Dampek Desa. Satar Padut Kecamatan. Lamba Leda Kabupaten. Manggarai Timur.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Kab. Manggarai Timur (Ir. Boni Hasudungan), Kadis Pertanian Kab. Manggarai Timur (Yohanes Sentis, S. Pt), Asisten III Kab. Manggarai Timur (Drs. Mikael Kenjuru), Camat Lamba Leda (Albertus Rangkak, SE), Sekcam Lamba Leda (Agus Supratman), Kepala Desa Satar Padut (Fabianus Kabun), Mewakili Kapolsek Lamba Leda (Bripka Imran Abubakar),Pastor Paroki Dampek ( Romo Tarsisius Tombor, Pr), Toga,Todat,Tomas,anggota kelompok tani.

Dalam sambutannya Babinsa Koramil 1612-05/Elar menyampaikan bahwa TNI disamping mengamankan negara, juga berperan aktif dalam menjalin hubungan komunikasi sosial dengan masyarakat guna membangkitkan semangat masyarakat dalam melaksanakan kegiatan atau bekerja seperti yang terlaksana saat ini, TNI siap mendampingi masyarakat dalam kegiatan apapun yang sifatnya membangun dan memberdayakan masyarakat, mari kita bina rasa kebersamaan dan bekerja dengan gotong royong, sehingga apa yang kita kerjakan secara bersama-sama akan membuahkan hasil yang memuaskan.

Selanjutnya Kadis ketahanan pangan dan pertanian, dalam arahannya menekankan bahwa perlu adanya kebersamaan disetiap kegiatan dengan saling bahu-membahu agar selalu tercipta rasa kekompakkan antar satu dengan yang lain, seperti apa yang disampaikan oleh Babinsa Koramil kepada kita tadi, para petani merasa puas karena hasil panen raya kali ini sangat melimpah dan dapat menjadi stok bahan persediaan pangan dalam beberapa bulan kedepan di tengah maraknya penyebaran Covid-19.(litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151