CROSS COUNTRY, JADI UJIAN PEMBINAAN FISIK PRAJURIT YONIF 4 BRIGIF 1 MAR

CROSS COUNTRY, JADI UJIAN PEMBINAAN FISIK PRAJURIT YONIF 4 BRIGIF 1 MAR

www.mediapadjajaran.com - Dalam rangka menguji kemampuan fisik dan melatih ketangkasan sebagai prajurit petarung yang tangguh, prajurit 'Candraca' Yonif 4 Marinir melaksanakan kegiatan Latihan Perorangan Dasar (LPD) Cross Country yang bertempat di seputaran Kesatrian Marinir Cilandak Hartono Jakarta Selatan, Rabu (24/06/2020).

Kegiatan diawali dengan pengecekan kesiapan prajurit, pengecekan tensi dan dilanjutkan dengan pemanasan supaya tidak terjadi cedera pada saat melaksankan latihan. Rute latihan Cross Country sendiri berjarak kurang lebih 8 km serta menggunakan perlengkapan pakaian PDL, kopelrim, helm tempur dan pack seberat 12 kg dengan start dari depan Mako Brigif 1 Mar rute ring luar Kesatrian Marinir Hartono Cilandak Jakarta Selatan. Tujuan diselenggarakan latihan Cross Country adalah untuk meningkatkan kemampuan fisik serta hasil yang tercepat guna mencari bibit-bibit untuk menjadi atlet Pembinaan Satuan (Binsat) dan juga untuk mempersiapakan menghadapi perlombaan Binsat di tahun 2020 serta membangun kualitas personel supaya memiliki kemampuan mental dan fisik yang baik.

Kegiatan Cross Country ini dipimpin langsung oleh Letkol Marinir Muhammad Ali Wardhana, M.Tr.Opsla., selaku Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir. Dalam arahannya, Danyonif 4 Mar menyampaikan “Latihan ini merupakan latihan untuk melihat tolak ukur kemampuan prajurit Candraca dalam meningkatkan disiplin, kemampuan atau ketahanan fisik serta tindakan setiap anggota baik perorangan maupun kesatuan guna mendukung kesiapan prajurit dalam menghadapi segala bentuk penugasan kedepan serta membakar semangat prajurit untuk tampil maksimal dalam mengikuti perlombaan event Pembinaan Satuan yang akan datang," ujarnya.(LitbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151