TIM KESEHATAN MENBANPUR 3 MARINIR PASMAR 3 IKUT MENDUKUNG PROGRAM SERBUAN VAKSINASI COVID-19 MASYARAKAT MARITIM

 

TIM KESEHATAN MENBANPUR 3 MARINIR PASMAR 3 IKUT MENDUKUNG PROGRAM SERBUAN VAKSINASI COVID-19 MASYARAKAT MARITIM

www.mediapadjajaran.com - Dalam rangka mensukseskan program serbuan vaksinasi masyarakat maritim, Tim Kesehatan Yonkes 3 Marinir Menbanpur 3 Marinir Pasmar 3 ikut mendukung serbuan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Katapop Pantai, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat. Kamis (15/07/2021).


Dalam pelaksanaan serbuan vaksinasi covid-19 tersebut, 400 dosis vaksinasi telah diterima oleh warga masyarakat maritim sekitar TPI Katapop Pantai, Tim Kesehatan Menbanpur 3 Marinir Pasmar 3 dibawah pimpinan Serda Apm La ode Muhammad Awi ikut mendukung program serbuan vaksinasi covid-19 masyarakat maritim yang bertujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan meningkatkan imunitas kekebalan tubuh. 


Dalam pelaksanaannya setiap warga yang akan divaksin harus melalui empat tahapan, yaitu pendaftaran sesuai dengan KTP, screaning riwayat penyakit, tensi darah, suhu tubuh sebelum menerima suntik vaksin, Kemudian setelah disuntik vaksin, warga harus menunggu selama 30 menit untuk mengetahui perkembangan tubuh, setelah waktu tunggu 30 menit selesai, warga menerima surat bukti telah di vaksin. 


Antusiasme warga sangat tinggi sehingga banyak warga berdatangan, tidak kendor panitia tetap mengingatkan agar warga selalu mematuhi prokes pencegahan Covid-19 dengan memakai masker dan menjaga jarak.(litbangMPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151