PRAJURIT YONIF 10 MARINIR TERIMA PENYULUHAN HUKUM DARI KADISKUM KORMAR

 

PRAJURIT YONIF 10 MARINIR TERIMA PENYULUHAN HUKUM DARI KADISKUM KORMAR

www.mediapadjajaran.com - Batam - Prajurit Batalyon Infanteri 10 Marinir menerima penyuluhan Hukum dari Kadiskum Kormar yang dilaksanakan di Balai Prajurit Yonif 10 Marinir Jl.Trans Barelang Setokok Batam, Senin (24/07/2023)

Tim penyuluhan dari Diskum Kormar, dipimpin langsung oleh Kadiskum Kormar, Kolonel laut (H) Fredie Alexander Tamara beserta Kasi Pembelaan Diskum Kormar, Mayor Laut (H) Yogi.

 

Dalam sambutannya, Danyonif 10 Marinir Mayor Mar Aris Moko menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada Tim penyuluhan hukum dari Diskum Kormar di Batalyon Infanteri 10 Marinir yang akan memberikan pengetahuan hukum kepada seluruh Prajurit Cheetah Malaka.

Dalam kesempatan tersebut Kadiskum Kormar menyampaikan kegiatan penyuluhan ini merupakan program kerja di bidang personel utamanya bidang penegakan hukum.

Adapun materi yang disampaikan diantaranya tentang beberapa permasalahan  personel yang melakukan Kasus Desersi, Narkoba, Susila, LGBT, Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), dan Netralitas TNI.

 

Kadiskum Kormar selaku Katim penyuluhan berharap melalui kegiatan penyuluhan ini  diharapkan lebih bisa mengantisipasi kejadian kejadian yang dapat merugikan Prajurit, Keluarga Satuan dan Korps Marinir. Oleh sebab itu, dengan banyaknya pengetahuan tentang Hukum, tidak ada lagi Prajurit yang melakukan pelanggaran karena sudah mengerti apa sanksi yang dikenakan terhadap pelaku.

Hadir dalam kegiatan tersebut Wapasiops Kapten Mar Adi Yanuar dan jajaran Prajurit Yonif 10 Marinir.(Litbang MPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151