Babinsa Kerja Bhakti Menguruk Jalan Yang Rusak Bersama Warga Agar Memperlancar Kegiatan Masyarakat

Babinsa Kerja Bhakti Menguruk Jalan Yang Rusak Bersama Warga Agar Memperlancar Kegiatan Masyarakat

MPNI - Kodim Sragen - Babinsa Kerja Bhakti Menguruk Jalan yang Rusak Bersama Warga Untuk Memperlancar Kegiatan Masyarakat

Rabu, 11Desember 2019 Sertu Harsono Babinsa Kel Kragilan melaksanakan  kerja bakti meratakan uruk di Dk Ngembat kembang Rt 14 Kel Kragilan Kec Gemolong bersama sama warga anggaran dana dari swadaya masyarakat.

Sertu Harsono membantu masyarakat dalam pembereman jalan dan pengurukan jalan yang rusak, di mana pada musim penghujan ini banyak jalan – jalan yang rusak akibat genangan – genangan air yang tidak bisa masuk ke saluran air pada mestinya. Babinsa Kragilan membantu masyarakat dalam rangka pembereman dan pengurukan  jalan adalah bentuk upaya kepedulian Koramil Gemolong dalam membantu dan mengatasi kesulitan masyarakat yang ada di wilayahnya.

Diharapkan dengan adanya pembereman dan pengurukan jalan ini dapat membantu masyarakat Dk. Ngembat Kembang Rt. 14 dalam mengatasi kerusakan jalan yang ada di desanya serta dapat mencegah terjadinya hal – hal yang tidak kita inginkan misalnya kecelakaan akibat jalan yang berlubang serta terpeleset akibat jalan yang becek/rusak. dalam kegiatan tersebut masyarakat sangat antusias dan semangat dalam bergotong royong karena merasa di bantu oleh Babinsa Kel Kragilan.(litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151