BABINSA YAPSEL BERSAMA MASYARAKAT GOTONG ROYONG MEMBANGUN TENDA ACARA PERNIKAHAN


*BABINSA YAPSEL BERSAMA MASYARAKAT GOTONG ROYONG MEMBANGUN TENDA ACARA PERNIKAHAN*

www.mediaoadjajaran.com - Yapen, Berlokasi di Kampung Sarawandori Distrik Sarawandori Kab. Kep. Yapen, Serka Napseng Babinsa Koramil 1709-01/Yapsel Kodim 1709/Yawa bergotong royong bersama masyarakat binaannya dalam pembuatan tenda Acara Pernikahan salah seorang warganya yang akan melangsungkan Resepsi Pernikahan, Selasa (11/02/2020).

Tampak babinsa bersama masyarakat bahu-membahu untuk membuat lubang untuk tiang tenda, perakitan tiang tenda dan dilanjutkan pemasangan tenda terpal pada rangkaian tiang tenda yang telah dibuat. “Saya mengajak peran serta masyarakat sekitar agar dengan adanya kegiatan gotong royong dalam pembuatan tenda ini, sehingga nantinya segala penyiapan untuk acara resepsi yang dilakukan oleh keluarga kedua mempelai dapat lebih ringan dan dapat terlaksana sesuai rencana”, ujar Babinsa. 

Kebersamaan antara babinsa dan masyarakat ini menunjukan betapa keberadaan TNI tidak dapat dipisahkan dari rakyat, karena TNI pun asalnya dari rakyat, maka untuk itu TNI dalam hal ini kami para babinsa akan selalu hadir disaat warga masyarakat membutuhkan bantuan, sambung Serka Napseng.

Salah seorang keluarga mempelai wanita yang tak menyebutkan namanya pun turut mengapresiasi kehadiran babinsa dalam kegiatan ini, Terimakasih kaka babinsa, semoga Tuhan selalu memberkati segala pekerjaan dan tanggung jawab yang dilakukan, kami bangga dengan Prajurit TNI, Bravo TNI, ujarnya. (PIMPRED MPNI)

Sumber Kodim 1709/Yawa Korem 173/PVB. 

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151