PRAJURIT YONIF 1 MARINIR LAKSANAKAN SAMAPTA

PRAJURIT YONIF 1 MARINIR LAKSANAKAN SAMAPTA

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Sidoarjo). Dalam rangka membina dan meningkatkan kekuatan fisik,  prajurit Yonif 1 Marinir melaksanakan Samapta di lapangan Brigif 2 Marinir Gedangan, Sidoarjo. Senin (03/02/2020).

Kegiatan Samapta yang dipimpin Lettu Marinir Novie Hariyanto tersebut dengan materi meliputi kesamaptaan  A yaitu lari selama 12 menit dan kesamaptaan B yang terdiri dari Pull Up, Puss Up, Sit Up dan Shuttel Run.

“Laksanakan kegiatan Samapta ini dengan sungguh-sungguh dan memperhatikan faktor keamanan guna mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan,” pesan Lettu Marinir Novie Hariyanto sebelum pelaksanaan Samapta.

Sementara itu Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Mar Danang Wahyu Isbiantoro, M.Tr.Hanla.,M.M yang diwakili Mayor Marinir Fernando S. Lumi  mengatakan, kegiatan Samapta tersebut bertujuan mengukur stamina dan ketahanan fisik sekaligus untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat, baik jasmani maupun rohani.

Disampaikan juga oleh Mayor Marinir Fernando S. Lumi  bahwa Samapta tersebut dilaksanakan bagi prajurit Yonif 1 Marinir yang akan melaksanakan seleksi Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) TA. 2020.(litbangMPNI)


Sumber Berita Dispen Kormar

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151