Babinsa Kaliglagah Kodim 0824 Bersama Masyarakat Mebuat Selokan Jalan



Babinsa Kaliglagah Kodim 0824 Bersama Masyarakat Mebuat Selokan Jalan

MPNI - JEMBER – Bertempat di Dusun Pakisan Desa kaliglagah Kecamatan Sumberbaru Kabupaten Jember  pada Jum/at 22/02/2019 Pukul 07.00 Wib, dilaksanakan kerjabakti masyarakat dengan sasaran pembuatan selokan ditepi jalan desa sepanjang 350 meter, hadir Bintara Pembina Desa (babinsa) Koramil 0824/17 Sumberbaru Kodim 0824 Sertu Asmu’i.


Komandan Koramil 0824/17 Sumberbaru Kapten Inf Asno membenarkan adayanya kegiatan tersebut, hal tersebut merupakan tugas Babinsa dalam membantu warga masyarakat binaannya dalam menyelesaikan kendala lingkungan di sekitarnya.

Sertu Asmu’i langsung berbaur dengan 120 warga masyarakat yang melaksanakan penggalian untuk membuat saluran air atau selokan, hal tersebut dilakukan karena pada setiap hujan turun air membanjiri pekarangan warga dan tidak jelas arah alirannya. Dengan dibuatkannya selokan tersebut air diarahkan untuk mengalir kesaluran pembuangan sehingga lingkungan warga tidak lagi tergenang air dan becek. 

Berkaitan dengan kegiatan tersebut Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar mengapresiasi kegiatan jajarannya,  dalam melaksanakan kegiatan kewilayahan bersama masyarakat, hal tersebut tentunya dalam rangka melestarikan budaya gotong royong serta kemanunggalan TNI-Rakyat. (Siswandi/litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151