CIPTAKAN RASA AMAN BAGI WARGA, TNI POLRI DI YAPEN GELAR PATROLI GABUNGAN


CIPTAKAN RASA AMAN BAGI WARGA, TNI POLRI DI YAPEN GELAR PATROLI GABUNGAN

MPNI - Yapen, Dalam rangka memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah Kab. Kep. Yapen, personil TNI Polri dari Kodim 1709/Yawa dan Polres Kep. Yapen melaksanakan patroli gabungan di sekitaran wilayah Kota Serui dan sekitarnya, Jum’at (06/09/2019).

Kegiatan patroli gabungan ini dimulai dari titik awal yaitu di Mapolres Kep. Yapen, dengan rute patroli meliputi Komplek Pasar Aroro Iroro, Warari, KPR Dusun, Wainakawini, Mariadei dan wilayah Base Camp. Hal ini dilakukan untuk memastikan situasi keamanan khususnya di wilayah Kota Serui sebagai bentuk antisipasi situasi yang berkembang beberapa waktu belakangan di wilayah Papua.

Sertu Jeckzon Horota selaku yang tertua dari Kodim 1709/Yawa menjelaskan bahwa, kegiatan patroli gabungan ini digelar dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif serta memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitasnya. Terlebih lagi disaat situasi yang terjadi belakangan ini di wilayah Papua dan Papua Barat.

“Kegiatan ini mempunyai banyak manfaat, selain untuk menjaga agar Kab. Kep. Yapen tetap aman dan kondusif, juga sebagai ajang silaturahmi antar aparat keamanan dengan masyarakat. Dan kami juga menghimbau kepada warga agar jangan mudah terprovokasi oleh isu-isu yang berkembang saat ini, baik di media sosial maupun media massa terkait situasi di wilayah Papua dan Papua Barat,” ujarnya.

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151