PERINGATI HARI ARMADA RI TAHUN 2019, PRAJURIT LANTAMAL X ZIARAH KE TAMAN MAKAM PAHLAWAN

PERINGATI HARI ARMADA RI TAHUN 2019, PRAJURIT LANTAMAL X ZIARAH KE TAMAN MAKAM PAHLAWAN

MPNI - Menyambut hari Armada RI tanggal 5 Desember 2019,   Prajurit dan PNS Lantamal X menggelar ziarah tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Trikora Waena-Jayapura. Kegiatan dipimpin langsung oleh Danlantamal X Brigjen TNI (Mar) Nurri Andrianis Djatmika. Selasa, (03/12/2019).

Ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh Danlantamal X Brigjen TNI (Mar) Nurri Andrianis Djatmika di Tugu Monumen TMP Kusuma Trikora dan diakhiri dengan tabur bunga dibeberapa pusara makam oleh segenap peserta upacara.

Makna yang terkandung dari ziarah ini adalah sebagai sarana untuk mengingatkan kembali kepada generasi penerus, khususnya TNI Angkatan Laut atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan bangsa Indonesia. Sehingga generasi muda mampu mengisi kemerdekaan, mewujudkan cita-cita para pendiri bangsa dengan membangun peradaban bangsa yang lebih maju, lebih makmur, lebih adil dan sejahtera demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai.

“Kami melaksanakan upacara dan ziarah serta tabur bunga di TMP Kusuma Trikora Waena sebagai wujud penghargaan dan penghormatan atas perjuangan para pahlawan serta dalam rangka menyambut Hari Armada RI Tahun 2019 yang sebentar lagi akan diperingati pada tanggal 05 Desember 2019 ini”, ujar Komandan Lantamal X.

Hadir mengikuti kegiatan ini, Para Asisten Danlantamal X,  Komandan Satrol Lantamal X, Para Kadis dan Kasatker Lantamal X, prajurit Lantamal X dan Yonmarhanlan X, PNS Lantamal X serta Wakil Ketua Korcab X dan para pengurus Korcab X Daerah Jalasenastri Armada III (DJA III/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151