PUSLATPURMAR 5 BALURAN LAKSANAKAN BINPOTMAR DI DESA JANGKAR

PUSLATPURMAR 5 BALURAN LAKSANAKAN BINPOTMAR DI DESA JANGKAR

www.mrdiapadjajaran.com - Dispen Kormar (Situbondo). Pusat Latihan Pertempuran Korps Marinir (Puslatpurmar) 5 Baluran melaksanakan kegiatan karya bakti dan pembekalan potensi Maritim pada masyrakat warga binaan di Dukuh Asta Desa Jangkar Kecamatan Jangkar, Situbondo, Jawa Timur. Jumat (28/02/2020).

Kegiatan yang diikuti  kurang lebih 300 orang tersebut dipimpin oleh Wadan Puslatpurmar 5 Baluran Mayor Marinir Helmy Hamsyir mewakili Danpuslatpurmar 5 Baluran Letkol Marinir Widarta Kusuma, S.E., M.Tr.Opsla.

Mayor Marinir Helmy Hamsyir menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan laut dan pantai dengan tujuan untuk mencegah pencemaran air laut dan lingkungan akibat sampah sehingga kualitas ekosistem laut tetap terjaga dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan pembekalan kepada warga binaan tentang  Potensi Maritim yang disampaikan Serda Mar Ruslan Efendi, kemudian dilanjutkan pembersihan sampah di sepanjang pantai Jangkar.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Pasimin Puslatpurmar 5 Baluran Mayor Marinir I Nengah Suryanata, Wadan Dentih Demlat Opsrat Kapten Marinir Imam Syafii, Wadan Dentih Opsfib Lettu Mar Sudi Hartono, Dantonma PLP Mar 5 Baluran Lettu Mar Anton Suprapto dan seluruh prajurit Puslatpurmar 5 Baluran.
(PIMPRED MPNI)

Sumber Berita Dispen Kormar

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151