Luar Biasa, Bersepeda Motor Dandim 0824/Jember Dengan Mosico Bagikan Sembako Kurangi Dampak Sosial Covid 19

Luar Biasa, Bersepeda Motor Dandim 0824/Jember Dengan Mosico Bagikan Sembako Kurangi Dampak Sosial Covid 19

www.mediapadjajaran.com - JEMBER – Sebagai bagian dari upaya percepatan penanganan Covid 19, dampak pembatasan sosial yang mempengaruhi kehidupan dan perekonomian masyarakat, dampak sosial tersebut juga meenjadi bagian penanganan tersendiri.

Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin turut peduli, dengan menggunakan motor siaga Covid 19 (Mosico), melakukan pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu dikawasan pinggiran, tepatnya di Desa Banjarsengon  Kec Patrang Kab Jember, pada Sabtu 09/05/2020.

Ikut mendampingi Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin bersepeda motor mengelilingi pedesaan tersebut   diantaranya Komandan Koramil 0824/01 Patrang Kapten Inf Sumaryono, Perwira Seksi Logistik (Pasilog) Kapten Caj Agus Teguh Yuwono berserta anggota staf lainnya.

Lokasi yang menjadi sasaran pemberian bantuan tersebut adalah lokasi yang sulit dijangkau, sehingga Komandan Kodim 0824/Jember beserta staf menggunakan sepeda motor  trail, untuk menuju rumah-rumah warga tersebut, sedangkan sembako diangkut menggunakan Mosico.

Pada kesempatan tersebut, disela-sela kegiatan saat kami wawancarai menyampaikan, bahwa upaya bagi-bagi sembako ini merupakan bagian dari upaya percepatan penanganan Covid 19, kita membuat satu terobosan dengan memodifikasi motor siaga Covid 19 (Mosico) ini,  untuk mengangkut logistik di jalan-jalan sempit, sehingga lebih efektif.

Saat kami tanyakan sampai kapan penanganan sosial ini dilakukan oleh Kodim 0824, Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin menyampaikan bahwa kita akan lakukan secara berkala dan terus menerus hingga krisis pandemi Covid 19 ini selesai, hal ini sebagai wujud bahwa TNI hadir saat masyarakat mengalami masa sulit seperti sekarang ini. (Siswandi)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151