PAKET LEBARAN KEPADA PRAJURIT YANG MELAKSANAKAN RENOVASI MASJID JANNATIN

KOMANDAN BRIGIF 2 MARINIR BAGIKAN PAKET LEBARAN KEPADA PRAJURIT YANG MELAKSANAKAN RENOVASI MASJID JANNATIN

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Sidoarjo). Komandan Brigade Infanteri 2 Marinir Kolonel Marinir Rudi Harto Marpaung melaksanakan gerakan “Marinir Peduli Marinir Berbagi” dengan membagikan Paket Lebaran kepada prajurit yang melaksanakan renovasi Masjid Jannatin di Bhumi Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (13/05/2020).

Paket Lebaran tersebut diberikan sebagai ungkapan terima kasih Komandan Brigif 2 Marinir kepada prajurit yang dengan sungguh-sungguh dan ikhlas melaksanakan tugas, sehingga renovasi Masjid Jannatin mengalami perkembangan yang pesat.
Pemberian paket lebaran tersebut sebagai bentuk perhatian pimpinan kepada anggotanya, dan semoga bermanfaat. Selain itu Danbrigif 2 Mar mengingatkan bahwa dalam bekerja juga selalu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan penanganan Covid-19.

“Ini merupakan tugas mulia, karena masjid adalah rumah ibadah yang memegang peranan dalam aktifitas sosial kemasyarakatan, dengan renovasi ini nantinya akan menjadikan Masjid Jannatin tempat yang bersih, nyaman dan tenang untuk bersujud Kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” tegasnya.

Sementara itu takmir Masjid Jannatin, Mayor Marinir Sutiono, S.H., menyampaikan bahwa dalam melaksanakan renovasi Masjid Jannatin dilakukan oleh prajurit Brigif 2 Marinir gabungan dari Yonif 1, Yonif 3, Yonif 5 dan Kima Brigif 2 Marinir.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Wadan Brigif 2 Mar Letkol Mar Argo Setiyono, Pasintel Letkol Mar Beni Rahim, Pasops Letkol Mar Arip Supriyadi, Paspers Letkol Mar Mujiburrahman, Paslog Mayor Marinir Taufiq Prasetyo, Dankima Mayor Marinir Dedi Trihartono dan Perwira di jajaran Brigif 2 Marinir.(litbangMPNI)


Sumber Berita Dispen Kormar

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151