Babinsa Tegalwaru Koramil 0824/08 Mayang Bersama Aparat Terkait Pendampingam Rapid Test Santri Pondok Pesantren Pasca Liburan

Babinsa Tegalwaru Koramil 0824/08 Mayang Bersama Aparat Terkait Pendampingam Rapid Test Santri Pondok Pesantren Pasca Liburan

www.mediapadjajaran.com - JEMBER - Pasca melaksanakan liburan sejak menghadapi Bulan Ramadan hingga pasca Idul Fitri 1441 H, kebanyakan para Santi dipulangkan untuk.menjalani liburan bersama keluarganya dirumah, dan saat ini mereka sudah mulai kembali ke pondok untuk menjalani pembelajaran kembali.
Seperti di Pondok Pesantren (PP) Nurul Rohmah dan PP Nurul Ulum yang berada di Desa Tegalwaru Kec Mayang Kab Jember, yang mulai berdatangan dari rumahnya masing-masing, yang diwajibkan menjalani Rapid test dan sosialisasi protokol kesehatan pencegahan Covid 19.

Rapid Test santriwan dan santriwati kedua pondok tersebut dilakukan di Kantor UPT Mayang terdiri dari 74 orang santriwan-santriwati PP Nurul Rohmah, 46 orang santriwan-santriwati PP Nurul Ulum, Rapid Test dilakukan oleh Tim Kesehatan Puskesmas Mayang dipimpin oleh dr. Rouf.
Hadir pada kegiatan tersebut melakukan pendampingan diantaranya Babinsa Serka Thomas Cardoso, Bhabinkamtibmas Brigpol Sofyan dan Kasi Trantib Kec Mauang Hendrik.

Komandan Koramil 0824/08 Mayang Kapten Caj Agus Teguh Yuwono saat kami konfirmasi pada Sabtu 13/07/2020 menuturkan,  bahwa Rapid Test tersebut merupakan prasyarat yang harus dipenuhi oleh para santri sebelum menjalani aktifitasnya di pondok pasca liburan panjang, kalau dalam pemeriksaan tersebut ada yang reaktif tentunya dilakukan tindakan lanjutan di Puskesmas dan seterusnya, namun kalau mereka non reaktif langsung dapat melakukan aktifitasnya di Pondoknya masing-masing, namun sudah diarahkan agar selalu mematuhi protokol kesehatan, mengenakan rajin cuci tangan, selalu mengenakan masker dan menjaga jarak sosial dengan orang lain dalam berkegiatan.

Menyikapi kegiatan tersebut Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin manyampaikan apresiasinya kepada Babinsa dan Koramil Jajaran dalam melakukan pendampingan pelaksanaan Rapid test tersebut, semoga para santri tersebut semuanya diberikan kesehatan, sehingga dapat melanjutkan pembelajaran di pondoknya.
Rapid Test bagi para santri yang kembali ke Pondokan setelah menjalani liburan tersebut merupakan kebijakan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Jember, dalam rangka mencegah penyebaran Covid 19 dilingkungan ponsok pesantren, tentunya dalam rangka melindungi para santri sebagai generasi Bangsa Indonesia. Tegas Komandan Kodim 0824/Jember. (Siswandi)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151