BATALYON HOWITZER 2 MARINIR RAIH JUARA PERTAMA TRY OUT CROSS COUNTRY ANTAR SATLAK RESIMEN ARTILERI 2 MARINIR.

BATALYON HOWITZER 2 MARINIR RAIH JUARA PERTAMA TRY OUT CROSS COUNTRY ANTAR SATLAK RESIMEN ARTILERI 2 MARINIR.

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar(Surabaya). Tim binsat Batalyon Howitzer 2 Marinir berhasil raih juara pertama dalam Try Out Cross Country antar satuan jajaran Resimen Artileri 2 Marinir di Karang Pilang, Surabaya, Jawa Timur. Kamis(25/06/2020).

Kegiatan Try Out dalam rangka pembinaan satuan (Binsat) di jajaran Menart 2 Marinir yang sebelumnya dibuka oleh Komandan Resimen Artileri 2 Marinir Kolonel Marinir Encep Wahyu Gumelar,S.E.,M.M., beberapa hari lalu melombakan tiga Event yaitu, Menembak, Dayung dan Cross Country (CC).

Dalam pelaksanaan event Cross Country ini, tim binsat Yonhow 2 Mar harus bersaing waktu tercepat dengan tim lain melewati rute medan yang telah ditentukan oleh panitia lomba yang tentunya para peserta wajib menggunakan perlengkapan tempur perorangan. Dari hasil penilaian panitia tim binsat dari Batalyon Howitzer 2 Marinir berhasil meraih juara pertama, di susul Batalyon Arhanud 2 Marinir sebagai juara kedua dan juara ketiga di duduki dari Batalyon Roket 2 Marinir.

Usai kegiatan Try Out Cross Country, segenap prajurit Yonhow 2 Mar ikuti jam Komandan di ruang rekreasi Batalyon Howitzer 2 Marinir. Dalam kesempatan tersebut Danyonhow 2 Mar Letkol Mar Jumino, M.Tr.Hanla., menyampaikan apresiasi kepada tim Binsat yang telah berjuang untuk mengharumkan nama Satuan, dengan berbekal kedisplinan latihan dan semangat yang tinggi kita dapat meraih suatu keberhasilan. Jangan puas diri dengan apa yang kita dapat, teruslah berkarya dengan hal-hal yang positif. 

Selanjutnya Danyonhow 2 Mar juga menekankan kepada prajuritnya agar benar-benar memperhatikan kondisi  pribadi dan keluarga dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini, hindari bepergian ke fasiltas umum jika tidak diperlukan, rajin cuci tangan dengan menggunakan sabun panas atau gunakan antis jika dalam perjalanan dan menggunakan masker ialah salah satu cara untuk memutuskan rantai penyebaran covid-19, segera berobat ke Rumah Sakit kalau merasa badan kurang sehat. Jangan panik menghadapi situasi ini, tetap tenang dan yang terpenting diatas segalanya adalah jangan lupa berdoa, perbaiki kualitas ibadah, semua ini terjadi karena qudrat dan iradat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala yang ada di dunia ini,” pungkasnya.(litbangMPNI)

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151