PERKUAT KETAHANAN PANGAN, PRAJURIT YONIF 1 MARINIR MERAWAT IKAN


PERKUAT KETAHANAN PANGAN, PRAJURIT YONIF 1 MARINIR MERAWAT IKAN KETAHANAN PANGAN, PRAJURIT YONIF 1 MARINIR MERAWAT IKAN

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Sidoarjo). Perkuat ketahanan pangan, prajurit Tidur Dalam Yonif 1 Marinir secara rutin merawat ikan dengan memberikan makan di kolam belakang Markas Komando Batalyon Infanteri 1 Marinir Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Sabtu  (31/10/2020).

Kegiatan pemberian makan ikan yang dilaksanakan setiap pagi dan sore hari tersebut sebagai upaya agar perkembangan ikan yang berada di kolam cepat besar sesuai yang diharapkan. 


Komandan Batalyon Infanteri 1 Marinir Letkol Marinir Aang Andy Warta , M. Tr. Opsla mengatakan,  kegiatan tersebut sebagai upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan pemerintah. Pemeliharaan ikan tersebut setidaknya dapat memberikan contoh yang positif bagi masyarakat maupun prajurit Yonif 1 Marinir, sehingga hasil ikan dapat dinikmati secara bersama-sama.


Letkol Marinir Aang Andy Warta , M. Tr. Opsla juga mengingatkan prajuritnya untuk selalu mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.(litbangMPNI)

Sumber Berita Dispen Kormar


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151