Santunan Kepada Anak Yatim, Dhuafa Dan Lansia Desa Guworejo


Santunan Kepada Anak Yatim, Dhuafa Dan Lansia Desa Guworejo

www.mediapadjajaran.com - Kodim Sragen - Minggu, 29 November 2020 Pukul 16.00 Wib - Selesai Babinsa Desa Guworejo Sertu Joko Priyanto melaksanakan komsos dalam rangka menghadiri undangan Pengajian dan santunan kepada Anak Yatim, Dhuafa dan Lansia di Masjid Sholihin Dk. Derak Rt.06 Rw.06 Desa Guworejo Kec. Karangmalang.


Hadir dalam kegiaatan Ustad A.K Majid, S.Pdi ( Penceramaah ), Erna Muryani S.H S.Hi ( Ketua Majlis TPA Al Islam Masjid Asholihin, Mudiman ( Ketua Rt.06 Dk.Derak ), Pardi ( Takmir masjid ), Suprapto ( Ketua Karangtaruna Dk.Derak), Para Tomas, Toda, Jamaah santriwan dan Santriwati lebih kurang 70 orang.

Dalam sambutannya Babinsa Ds.Guworejo menjelaskan, Dengan adanya santunan yatim dan dhuafa ini semoga semakin meningkatkan tali ukhuwah islamiyah dan juga mempererat tali persaudaraan sesama kita, aamiin yaa robbal ‘alaamiin.

“ Dengan menyantuni anak yatim dan kaum dhuafa inshaallah memberikan kemaslahatan bagi lingkungan kita. Santunan dan amal shodaqoh tidak akan mengurangi rezeki kita bahkan akan menambah rezeki Bapak/Ibu sekalian “ ucap Sertu Joko.

Meskipun tidak seberapa nilai rupiah yang kami bagikan, mudah -mudahan ini menjadi pengikat tali ukuwah, memperkecil jarak antara kami dan anak-anak kami yang ada disini, dan semoga menjadi penyenang bagi adik-adik sekalian.

“ Mereka yang menyantuni anak yatim akan memperoleh kedudukan tinggi di surga, dekat dengan Allah SWT. Menanggung anak yatim berarti memperhatikan dan mengurusi semua kebuuhan hidupnya, mulai dari kebutuhan sandang, makanan dan minuman, hingga pendidikan secara Islam “ imbuhnya.(litbangMPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151