DANLANTAMAL VIII TINJAU PATOK PERBATASAN PULAU TERLUAR

 

DANLANTAMAL VIII TINJAU PATOK PERBATASAN PULAU TERLUAR

www.mediapadjajaran.com - Manado 5 Juli 2021,.... Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Brigadir Jenderal TNI (Mar) I Wayan Ariwijaya, S.E., CFrA., melakukan peninjauan patok yang menjadi titik pulau terluar yang berada di Pulau Mantehage, Wori, Minahasa Utara. Senin (5/7).


Peninjauan tersebut dilakukan dalam rangkaian kegiatan serbuan vaksinasi masyarakat maritim yang dilakukan Lantamal VIII di Pulau Mantehage. Di pulau tersebut terdapat salah satu patok yang menjadi titik terluar dari dua belas titik yang berada di Provinsi Sulawesi Utara.


Danlantamal VIII pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa Pulau Mantehage merupakan bagian dari wilayah kerja Lantamal VIII karena itu penting untuk memastikan keberadaan patok titik terluar yang menentukan batas wilayah Indonesia dengan Philipina. Keberadaan patok ini harus dijaga bersama bukan cuma oleh aparat tetapi semua masyarakat pulau ini, ujar Danlantamal VIII.

Saat melakukan peninjauan Danlantamal VIII didampingi Asintel, Asops dan Aspotmar Danlantamal VIII, Kapolsek Wori, Babinsa dan Babinkamtibmas.(litbangMPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151