Gelorakan Jiwa Patriotisme, SIP Group Papua Serap Ilmu Bela Negara di Pasmar 3
www.mediapadjajaran.com - Kota Sorong - Sebanyak 42 anak dari lembaga kursus SIP Group Papua, yang terdiri atas Sempoa SIP, Baca Tulis SIP, dan SIP English, mengikuti kunjungan edukatif ke Markas Komando Pasmar 3. Kegiatan berlangsung di Gazebo Denma Pasmar 3, Kesatrian Marinir Agoes Soebekti, Jl. Sorong-Klamono Km. 16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat Daya. Kamis (10/07/2025).
Kunjungan ini merupakan bagian dari program "Field Trip" untuk menanamkan semangat bela negara sejak usia dini, sekaligus memperkenalkan peran strategis TNI Angkatan Laut, khususnya Korps Marinir, dalam menjaga kedaulatan NKRI.
Disambut hangat oleh prajurit petarung Pasmar 3, para peserta mendapatkan pembekalan materi seputar wawasan kebangsaan, nilai-nilai disiplin, loyalitas, dan patriotisme, serta peran vital TNI AL dalam menjaga keutuhan wilayah laut Indonesia. Mewakili Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., Lettu Mar Agus Salim Koniyo menyampaikan apresiasinya atas kunjungan tersebut.
“Kehadiran adik-adik dari SIP Group Papua membuktikan bahwa semangat cinta tanah air masih menyala di hati generasi muda. Pasmar 3 siap berbagi ilmu dan pengalaman guna membentuk karakter kebangsaan yang tangguh,” ungkapnya.
Kegiatan juga diisi dengan pemaparan materi tentang atribut dan seragam TNI AL, pengenalan berbagai jenis senjata yang digunakan prajurit Marinir dalam tugas, serta interaksi langsung yang menggugah antusiasme peserta. Suasana berlangsung hangat, penuh semangat, dan inspiratif.
Pimpinan SIP Group Papua, Maya Manairaatmadja, turut mengungkapkan kesannya.“Kami belajar bahwa bela negara bukan hanya soal senjata, tapi tentang tanggung jawab, disiplin, dan kecintaan pada bangsa,” ujarnya.
Harapannya, kegiatan ini menjadi langkah awal yang membangkitkan semangat generasi muda untuk mencintai Indonesia, memahami nilai-nilai kebangsaan, dan siap mengambil peran penting dalam membangun masa depan, khususnya di Bumi Cenderawasih.
Pada kesempatan tersebut, para adik-adik diberikan pengalaman berharga dengan merasakan langsung sensasi mengendarai Kendaraan Tempur (Ranpur) lapis baja, yakni Tank PT-76 dan BTR-50. Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen istimewa tersebut, yang dilaksanakan di Kasuari Village Pasmar 3.(Litbang MPNI)
(Tim/Red)
0 Komentar: