KOMANDAN PASMAR 3 SORONG MENGIKUTI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL


KOMANDAN PASMAR 3 SORONG MENGIKUTI HARI PEDULI SAMPAH NASIONAL

Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Amir Faisol S.Sos. M.M yang diwakili oleh Wadan Pasmar 3 Kolonel Mar Soeharijadi menghadiri Upacara Gerakan Bersih Pantai dan Laut dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2019 di Lapangan Hocky jl. Yos Soedarso kel. Kampung baru Sorong, Papua Barat.  Bertindak sebagai Pemimpin Apel  Kapolda Papua Barat Brigjen Pol Drs. Rudolf Albert Rodja, dengan Komandan Apel Kabag Binopsal Didpolairud Polda Papua Barat AKBP Sahat M.H. Siregar, S.H, yang diikuti oleh personel TNI-POLRI,  masyarakat dan pelajar kota Sorong.  Sabtu(23/02/2019) 


Dalam amanat singkatnya, Kapolda Sorong mengatakan bahwa kegiatan bersih sampah ini bertujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat melalui pengelolaan sampah yang ada dikota Sorong, artinya Pemerintah Daerah Sorong berkomitmen melaksanakan Pembersihan terhadap sampah dan Pengelolaan daur ulang sampah guna untuk meningkatkan nilai ekonomis masyarakat. Mari kita dorong pengelolaan sampah terpadu dengan didukung seluruh lapisan masyarakat dan instansi yang ada sehingga dapat menopang ekonomi kerakyatan yang lebih kuat, dan tingkatkan kepedulian kita terhadap lingkungan dan kelola sampah yang baik menuju indonesia bersih.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut  KS Armada III Laksma TNI Dadi Hartanto, M.Tr(Han), Kadispotmar Lantamal XIV Letkol Laut (P) I Gusti Putu Wisnawan M.Tr.(Han), Dirpolair Papua Barat Kombes Pol. Roy Sihombing, SIK, Walikota Sorong Drs. Ec. Lambertus Jitmau, MM, Kapolres Sorong AKBP Mariocrhristy P.S Siregar, SIK, MH, Kadispora Kota Sorong bapak Fanik Tahupeiory, S.sos, MH, Perwira Armada III, Lantamal XIV, Pasmar 3, BP2IP Sorong, Masyarakat Sorong dan Siswa-Siswi  SD-SMA Kota Sorong. (dispenkormar@2019/litbangMPNI).

0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151