PRAJURIT YONIF 3 MARINIR TURUT AKTIF DALAM OPERASI YUSTISI DI PASURUAN

 

PRAJURIT YONIF 3 MARINIR TURUT AKTIF DALAM OPERASI YUSTISI DI PASURUAN

www.mediapadjajaran.com -  DispenKormar (Pasuruan) Dalam rangka mendukung program pencegahan Covid-19, prajurit Yonif 3 Marinir turut aktif dalam Operasi Yustisi penegakan protokol kesehatan di kota Pasuruan, Jawa Timur. Sabtu (17/10/2020).



Kegiatan diawali dengan apel kesiapan personel Satgasops Pam Covid-19 yang akan melaksanakan tugas untuk menjaga dan mengamankan wilayah serta penegakan protokol kesehatan di wilayah Pasuruan, Jawa Timur. Kemudian dilanjutkan dengan patroli di wilayah yang sudah menjadi sasaran operasi yustisi, jika mendapati masyarakat yang melanggar, langsung diberi sanksi ditempat dengan menghormat pada bendera merah putih atau membersihkan lingkungan.



Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Mar Tri Yudha Ismanto  S.E.,MSDA. menyampaikan kepada seluruh prajurit Yonif 3 Marinir yang tergabung dalam Satgas pam Covid-19 BKO Kodim 0819 

Pasuruan, agar selalu memperhatikan protokol kesehatan dan menghindari kontak langsung dengan masyarakat serta melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan menjaga nama baik Satuan.(litbangMPNI)

Sumber Berita Dispen Kormar


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151