Prajurit Kodim 0731/Kulon Progo Melaksanakan GARJAS Sesuai Dengan Protokol Kesehatan


Prajurit Kodim 0731/Kulon Progo Melaksanakan GARJAS Sesuai Dengan Protokol Kesehatan

www.mediapadjajaran.com - Kulon Progo.  Kamis (12/11), Prajurit Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan tes kesegaran jasmani yang diselenggarakan di Stadion Cangkring Kalurahan Bendungan Kapanewon Wates, dengan pengawasan langsung Jasrem 072/Pmk dipimpin oleh Kapten Inf Suwito.


Dandim 0731/Kulon Progo melalui Kapten Inf Andik Setiawan Danramil 11/Pengasih selaku Komandan Latihan mengatakan bahwa tes kesegaran jasmani prajurit  dilaksanakan dua kali dalam satu tahun, dengan tujuan untuk memelihara kebugaran fisik prajurit.  Peserta garjas adalah prajurit yang memenuhi syarat kesehatan, bagi yang tidak memenuhi syarat tetap mengikuti, tetapi diberikan materi dengan porsi yang berbeda.  


Laksanakan garjas dengan mematuhi aturan yang telah ditentukan, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, serta utamakan faktor keamanan dan keselamatan.  Bagi yang tidak memenuhi syarat, upayakan bagaimana caranya agar kedepan lebih sehat, karena keluarga masih membutuhkan kita, pesannya.


Sebelum pelaksanaaan garjas seluruh prajurit diwajibkan memakai masker, cuci tangan, cek suhu, karena masih dalam suasana pandemi Covid-19.  Setelah tensi darah dan senam peregangan dilanjutkan dengan pelaksanaan garjas A yakni lari 12 menit, dan garjas B yakni pull up, sit up, lungers, push up dan suttle run.  Untuk materi tambahan adalah renang, yang dilaksanakan di kolam renang Kampus UNY Wates. 


Dengan garjas yang rutin dilaksanakan dua kali dalam setahun, diharapkan seluruh prajurit Kodim 0731/Kulon Progo selalu dalam keadaan sehat dan siap, sehingga dapat menjalankan tugas sebagai aparat kewilayahan denganh baik. (Pendim 0731/KP/litbangMPNI)


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151