Berbagi Nasi Bungkus Dan Masker, Rutin Dilakukan Prajurit Dan Jalasenastri Yonmarhanlan XIII Tarakan

 

Berbagi Nasi Bungkus Dan Masker, Rutin Dilakukan Prajurit Dan Jalasenastri Yonmarhanlan XIII Tarakan

www.mediapadjajaran.com - Dispen Kormar (Tarakan). Hari Jumat menjadi kesempatan beberapa pihak untuk berbagi dengan sesama,  seperti halnya yang prajurit dan Jalasenastri Ranting F Cabang 1 Korcab Pasmar 2 melaksanakan program kemanusiaan dengan membagi nasi bungkus dan masker kepada masyarakat di depan Masjid Yonmarhanlan XIII, Jl. Binalatung RT. 05, Kel. Pantai Amal, Kec. Tarakan Timur, Kota Tarakan, Kalimantan Utara. Jumat (02/04/2021).


Kegiatan sosial ‘Jumat Berkah’ yang bersamaan dengan Moment hari Besar Jumat Agung tersebut bertujuan untuk mencari keberkahan dan membantu meringankan beban  masyarakat dalam menghadapi Pandemi Covid-19 yang dampaknya juga dirasakan oleh warga.


Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan XIII Tarakan Letkol Mar Parison Renaldo Siregar, S.H., M.M menyampaikan bahwa kegiatan sosial ‘Jumat Berkah’ terus dilaksanakan mengingat semakin meluasnya semangat berbagi dan peduli prajurit maupun anggota Jalasenastri Yonmarhanlan XIII terhadap sesama sehingga kelak bisa membangun kerjasama yang lebih baik dengan masyarakat sekitar, sekaligus untuk menjalin silaturahmi dan memupuk jiwa kemanusiaan antar sesama.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan untuk pencegahan Covid-19.(litbangMPNI)

Sumber berita Dispen Kormar


0 Komentar:

MOTO

MEDIA PADJAJARAN NUSANTARA INDONESIA
SATUKAN BANGSA BERSAMA MEDIA, BANGSA YANG SATU BANGSA INDONESIA
Alamat : Jalan Pembangunan III No.16 Jakarta Pusat TLP. 0838 7549 4989 - 0815 1706 1151